← Prapa Publikuar më

BOOK REVIEW - The Rules of Thinking by Richard Templar

 "The Rules of Thinking"

The International Bestselling Series

1st edition published 2019.
Penulis : Richard Templar
Halaman : 219

Harga : IDR 317,000

Buku ini merupakan salah satu international best selling yang terdiri dari 219 halaman dan 10 bab dengan total keseluruhan sub-bab 110. 

Tidak mengherankan jika buku ini dikategorikan menjadi salah 1 buku favorite dikarenakan Richard Templar yang sangat berhasil mengemas setiap bagian dari buku ini dengan kalimat yang mudah dipahami. 

Buku ini memiliki 10 bab yang setiap bab-nya merupakan rules dalam bagaimana kita seharusnya menghargai kehidupan kita. Banyaknya kutipan-kutipan yang setiap kalimatnya memiliki power yang sangat membantu kita dalam mengubah cara pandang kita, buku ini pun dapat memperdalam karakter kita. Berbeda dengan Jordan Christy dalam review buku sebelumnya, buku ini bersifat secara umum. Maksudnya buku ini tidak ditujukan hanya untuk wanita, tetapi untuk semua gender. 

Dalam buku ini kita diajarkan bahwa sangat penting untuk menghargai diri kita sendiri dan bagaimana kita mengatasi setiap kekurangan kita. Buku ini juga membantu dalam mencintai diri kita dan mencintai apa yang disekitar kita. 

Templar mengatakan, apabila kita mengenal diri kita sendiri maka akan lebih mudah untuk kita mempersiapkan segala sesuatu yang akan terjadi dimasa datang, karena ketika kita sudah sangat mengenal diri kita, apapun yang akan terjadi dimasa datang kita sudah mengetahui apa yang harus kita perbuat dan bagaimana kita mengatasinya. 

" Know yourself. Know your weak spot. Know what helps you. Know the things that you can and can't cope with easily. Know which potentially negative emotions you're prone to - anger, depression, self pity, impulsiveness."

Templar juga membahas mengenai penerimaan diri dan bagaimana membangun self-esteem. 

" Self-esteem is about how much worth you believe you have as a person."  Pentingnya untuk kita membangun self-esteem, karena jika self-esteem kita rendah, tanpa kita sadari kita akan mengutuk diri kita sendiri. Apabila kita mempercayai diri kita buruk, kita akan menjadi buruk.  Dalam hal ini, Templar menggiring kita untuk mempercayai nilai-nilai yang kita miliki dalam diri kita sendiri dimana hal ini sangat berpengaruh dalam pola pikir dan how you treat yourself.

Buku ini juga meruntuhkan pandangan pembaca akan bahayanya menetapkan standar kehidupan kita - sama dengan standar yang ditetapkan oleh kehidupan orang lain. Apapun kekurangan yang kita miliki, kita tetaplah manusia yang berharga. Fokuslah akan semua nilai-nilai positive yang diri kita miliki. Templar mengutip, bahwa jika kita fokus terhadap nilai di diri kita sendiri, kita akan menyadari segala kebaikan yang kita miliki. 

Setiap bab yang Richard Templar tulis, sangat membantu kita dalam mendalami diri kita sendiri. 

RATE : 10/10